Friday, October 29, 2010

Pembalap tanah Air Siap hadapi Etape 6

Foto: Pembalap Polygon Sweet Nice Herwin Jaya & pembalap United Bike Kencana Budi Santoso

Para pembalap sedang dalam kondisi fit menghadapi balapan Etape 6 Speedy Tour d’ Indonesia 2010. Mereka sangat berambisi menjadi yang terbaik di rute Yogyakarta-Madiun kali ini...


Dihapusnya balapan Etape 5 yang mengambil rute Semarang-Yogyakarta memang sangat menguntungkan para pembalap. Pasalnya, ini membuat mereka memiliki cukup waktu untuk memulihkan kondisi badan setelah lelah bertarung melewati Etape 4.

“Kondisi saya cukup fit untuk mengikuti balapan di Etape 6. Saya bertekad mempertahan Jersey Hijau yang saat ini masih saya pegang,” tegas Budi Santoso, pembalap United Bike Kencana yang sempat terjatuh di Etape 4, Rabu (26/10/2010) kemarin.

Peluang Budi mempertahankan Jersey Hijau memang sangat besar karena mengumpulkan 11 poin. Sebab, pesaingnya sprinter Prasetya Heksa dari Tim Customs Cycling Club cukup jauh dari jangkauannya. Sebenarnya, M. Taufik berpeluang merebut Jersey Hijau. Sayang dia tidak finis di Etape 4.

Sementara itu hingga Etape 6, dominasi Tim Polygon Sweet Nice (PSN) masih terlihat jelas. Jersey Kuning masih dikenakan Hari Fitrianto, sedangkan untuk Jersey Merah Putih dipakai rekan setimnya Herwin Jaya. Herwin bertekad mempertahankan posisi ini hingga etape terakhir.

“Saya tidak memikirkan Jersey Hijau. Saya hanya bberambisi mempertahankan Jersey Merah Putih. Apalagi, Jersey Kuning yang dikenakan Hari, karena ini merupakan kaus paling bergengsi di turnamen ini,” tandas pembalap PSN ini.

Berikut Hasil STdI Hingga Etape 4:
Klasemen Pembalap Berdasarkan Waktu (Kaus Kuning)
Pembalap Catatan Waktu
1.Hari Fitrianto (PSN) 10:19:56
2.Erwin Jaya (PSN 10:19:58
3.Lex Nederlof (CCN Colosini) 10:20:07

Klasemen Pembalap Berdasarkan Poin (Kaus Hijau)
Pembalap Poin
Budi Santoso (United Bike Kencana) 11
M. Taufik (Yogyakarta) 9
Prasetya Heksa (Custom Cycling Club) 6

Klasemen Pembalap Indonesia Tercepat (Kaus Merah putih)
Pembalap Catatan Waktu
Hari Fitrianto (PSN) 10:19:56
Herwin Jaya (PSN) 10:19:58
Matnur (PSN) 10:20:08

source:okezone

No comments:

Post a Comment